Jakarta, 22 Desember 2018 - Danone-AQUA mendapatkan pernghargaan Anugerah Mitra Co-Branding untuk Kategori Corporate dari Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Arif Yahya kepada Marketing Manager Danone-AQUA, Jeffri Ricardo pada acara Jumpa Pers Akhir Tahun (JPAT) 2018 yang bertemakan ’The Winner Wonderful Indonesia Energy’ di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, kantor Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Jakarta pada Kamis 20 Desember 2018.
Penghargaan ini diberikan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia kepada merek-merek ataupun mitra yang telah bersama-sama berkontribusi dalam membantu pemerintah untuk memajukan pariwisata Indonesia, salah satunya dengan mekanisme Co-Branding. Anugerah Mitra Co-Branding ini dibagi menjadi tiga kategori yaitu Resto Diaspora, Corporate, dan Endorser. Sebelumnya, untuk mencapai visi dan target Pemerintah Indonesia dalam meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia hingga 20 juta di tahun 2019, sekaligus untuk mempromosikan 10 destinasi wisata Bali baru, Kementerian Pariwisata melakukan berbagai strategi, salah satunya dengan melakukan Co-branding Wonderful Indonesia dengan lebih dari 100 mitra dan merek di Indonesia. Bentuk kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan exposure dari masing-masing merek sekaligus menguatkan satu sama lain. Mekanisme ini berhasil memperkuat posisi brand Wonderful Indonesia menjadi peringkat 47 dalam Country Branding Index.
Marketing Manager Danone-AQUA, Jeffri Ricardo memberikan apresiasi sebesar-besarnya atas pernghargaan yang diberikan dan kerjasama yang selama ini telah terjalin antara Danone-AQUA dan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. “Danone-AQUA bangga dapat bekerja sama dengan Pemerintah Indonesia dalam mempromosikan wisata Indonesia. Kami sangat berharap dapat membantu mendorong target pemerintah untuk meningkatkan wisatawan melalui produk kami. “ ujar Jeffri.
Jeffri menambahkan bahwa AQUA merupakan merek yang sudah lebih dari 45 tahun menemani masyarakat di Indonesia. “Penghargaan ini sekaligus menjadi pemacu semangat kami untuk dapat bergerak bersama untuk semakin inovatif dengan melahirkan kampanye-kampanye yang positif bagi Indonesia dan terus menyediakan hidrasi sehat bagi seluruh keluarga di Indonesia. Hal ini juga merupakan sebuah bentuk kontribusi dan langkah nyata untuk bersama mengembangkan Indonesia. Semoga kedepannya kerja sama dapat terus terjalin dengan baik dan menghasilkan kontribusi positif untuk Indonesia,” tambah Jeffri.