AQUA Group, sebagai pelopor produsen air minum dalam kemasan (AMDK) di Indonesia, raih dua penghargaan dalam Indonesia Sustainable Business Awards (ISBA) 2013 untuk kategori Environmental Disclosure dan Workforce. ISBA atau penghargaan bisnis berkelanjutan ini merupakan suatu rangkaian penghargaan tahunan global yang mengakui praktek dan kepemimpinan terbaik dalam menjalankan praktek bisnis yang berkelanjutan (sustainable business) di antara perusahaan-perusahaan di Indonesia.
Ajang penghargaan ini di selenggarakan oleh Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), dan di dukung oleh Global Initiatives, Beritasatu Media Holding, dan Indonesian Business Council for Sustainable Development (IBCSD).
Pimpinan AQUA Group, Parmaningsih Hadinegoro setelah menerima penghargaan menyampaikan, ”Ini adalah kedua kalinya setelah tahun lalu kami menerima penghargaan dari ISBA. Merupakan suatu kehormatan bagi kami, karena pada tahun ini kami menerima dua penghargaan sekaligus. Sejak berdiri pada 1973, AQUA memiliki Komitmen Ganda untuk menjaga keseimbangan antara keberlangsungan bisnis dari sisi finansial dan keberhasilan sosial lingkungannya. Tentunya penghargaan ini memacu kami untuk terus melanjutkan berbagai inisiatif keberlanjutan yang telah kami lakukan dengan partisipasi dan kerja sama berbagai pemangku kepentingan," jelas Parmaningsih.
AQUA Group, sejak awal didirikan menetapkan komitmen kepedulian terhadap aspek sosial dan lingkungan. Pengembangan inisiatif-inisiatif sosial dan lingkungan ini sudah menyatu dalam filosofi perusahaan AQUA Group yang dinamakan “Komitmen Ganda”. Komitmen Ganda tersebut diturunkan oleh founding father Danone, Antoine Riboud dan AQUA Tirto Utomo.
Corporate Communication Director AQUA Group, Troy Pantouw, menambahkan bahwa AQUA Group berperan aktif dalam pembangunan sosial dan lingkungan demi Indonesia yang lebih baik sebagai wujud nyata komitmennya dalam Pembangunan Berkelanjutan. “AQUA Lestari” menjadi payung atas berbagai inisiatif keberlanjutan yang dikembangkan oleh AQUA Group. Inisiatif-inisiatif tersebut diwujudkan diantaranya dengan praktek bisnis yang ramah lingkungan, termasuk diantaranya aspek pengelolaan efisiensi energi, pengurangan emisi karbon, serta aspek pengembangan karyawan (people development) yang memperoleh ISBA Award 2013 untuk kategori Environmental Disclosure dan Workforce ini.
Program-program pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat di sekitar area operasional pabrik AQUA dilaksanakan berdasarkan pengelolaan sumber daya air yang terintegrasi dari hulu ke hilir. Hal ini diwujudkan dengan adanya program-program konservasi, pemberdayaan ekonomi lokal, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), serta edukasi dalam pengelolaan sampah. Semua inisiatif tersebut dilakukan dan dikembangkan untuk terjaganya kelestarian sumberdaya air dan lingkungan yang berkelanjutan, serta turut berkontribusi bagi pengembangan kualitas hidup para pemangku kepentingan.
Ditegaskan kembali oleh Troy, “Sejak berdiri, AQUA telah meraih banyak pencapaian bersama Indonesia. Kami menyadari bahwa keberhasilan ini bukan semata buah dari usaha dan kerja keras kami saja, melainkan juga berkat dukungan dari berbagai pihak, termasuk di dalamnya peran penting dari Keluarga Indonesia. Kami ingin berterima kasih dan memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah memberi kepercayaan selama 40 tahun perjalanan kami, dan berharap dapat terus memberikan sumbangsih dalam mewujudkan Esok yang Lebih Baik bagi bangsa.”
Tentang AQUA
AQUA merupakan pelopor air minum dalam kemasan di Indonesia yang didirikan tahun 1973 Sumber air AQUA dipilih dengan persyaratan tertentu yang harus memenuhi 9 kriteria dan 5 tahapan yang diseleksi oleh tim ahli dan memerlukan sedikitnya satu tahun untuk mempelajari karakteristik mata air tersebut. AQUA adalah bagian dari kelompok usaha DANONE, salah satu produsen produk makanan dan minuman terbesar di dunia. Di Indonesia sendiri, unit usaha DANONE meliputi empat kategori utama, yaitu minuman (AQUA dan Mizone), produk susu olahan (Milkuat, Activia), dan makanan bayi (Nutricia dan Sari Husada dengan produknya seperti SGM, Vita Plus, Lactamil, dan Vitalac), serta nutrisi medis.
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:
Troy Pantouw
Corporate Communication Director
T: (021) 2996 1000
E: corpcomm.aqua@danone.com