Guna mewujudkan target 20 juta kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada 2019 dan menjadikan sektor wisata sebagai core economy Indonesia, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar) mengajak brand di seluruh Tanah Air berpartisipasi mempromosikan pariwisata Indonesia melalui program Co-Branding Partnership. Kolaborasi ini didukung oleh PT Tirta Investama selaku pemilik brand AQUA dengan ditandai penandatanganan komitmen kerja sama antara Kemenpar dan AQUA disaksikan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya pada acara Rapat Koordinasi Nasional Kemenpar III di Gedung Bidakara, Jakarta, 26 September.
Pada program Co-Branding Partnership, mitra yang telah menyatakan komitmennya akan turut mempromosikan citra pariwisata Indonesia yaitu brand Wonderful Indonesia (untuk pasar global) dan brand Pesona Indonesia (untuk pasar domestik).
Communication Director Danone Indonesia, Arif Mujahidin menyambut gembira kerja sama ini. Ia menyatakan, “Terima kasih kepada Kementerian Pariwisata yang telah memberi kesempatan dan mempercayakan kerja sama ini kepada AQUA. Dengan adanya Co-Branding Partnership ini, kami berharap dapat turut mendukung promosi pariwisata Indonesia sehingga geliat ekonomi masyarakat juga semakin tinggi dan semakin banyak yang mendapatkan manfaatnya. Kerja sama ini juga sebagai dukungan dan kontribusi kami untuk mencapai 20 juta kunjungan wisatawan manca negara di 2019“, jelas Arif.
Sementara itu pada sambutannya, Menteri Pariwisata Arief Yahya menyatakan harapannya “Kerja sama ini untuk memperkuat brand Bersama. Harapan kami brand Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia bisa semakin bersinar di dalam dan luar negeri melalui brand produk-produk yang bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata.”
Pada kesempatan ini, Menteri Arief juga menegaskan kembali bahwa Presiden Joko Widodo telah menetapkan pariwisata menjadi leading sector setelah pertanian dan perikanan. “Maka dari itu sinergi seluruh elemen bangsa dalam kerangka Indonesia Incorporated sangat dibutuhkan.” Sepanjang Januari-Juli 2017, International Arrivals Growth Indonesia tumbuh hingga 24 persen dan ASEAN 6 persen.
Tentang AQUA
AQUA merupakan pelopor Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) di Indonesia yang didirikan tahun 1973. Sebagai perwujudan visi dan komitmen dalam mengelola operasional secara bertanggung jawab dalam sosial dan lingkungan, AQUA mengembangkan inisiatif AQUA Lestari yang terdiri dari empat pilar yaitu, Perlindungan Sumber Daya Air, Pengurangan C02, Optimalisasi Kemasan dan Pengumpulan Sampah Kemasan, Distribusi Produk secara Berkelanjutan. AQUA adalah bagian dari kelompok usaha DANONE, salah satu produsen produk makanan dan minuman terbesar di dunia. Di Indonesia sendiri, unit usaha DANONE meliputi tiga kategori utama, yaitu minuman (AMDK dan minuman ringan non karbonasi), Nutrisi untuk Kehidupan Awal (Nutricia dan Sarihusada), serta nutrisi medis. Laporan keberlanjutan AQUA dapat diakses melalui www.aqua.com. Untuk masukan serta keluhan pelanggan, dapat disampaikan melalui AQUA Menyapa 08001588888 atau melalui Facebook Sehat AQUA dan www.aqua.com